Sosialisasi Personal Hygiene dan PHBS

Hari ini, 03 Oktober 2024 SD Unggulan Aisyiyah Bantul menyelenggarakan sosialisasi mengenai Muntaber dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Sosialisasi dilaksanakan secara hybrid yaitu luring dan daring. Sosialisasi secara luring dilaksanakan di aula SDUA Bantul dengan dihadiri oleh Bapak Kepala Sekolah, kepala urusan kesiswaan, tenaga kesehatan sekolah, perwakilan 50 siswa kelas 4 dan kelas 5 ABCD SD unggulan Aisyiyah Bantul. Sedangkan sosialisasi secara daring melalui live youtube SDUA Bantul, sehingga guru dan siswa lain dapat ikut serta menyimak kegiatan sosialisasi tersebut.

Latar belakang diadakannya kegiatan tersebut karena saat ini penyakit muntaber (muntah berak) marak terjadi dikalangan siswa SDUA Bantul. Muntaber adalah salah satu gangguan pencernaan yang cukup berbahaya jika dibiarkan berlanjut, jika tidak teratasi dapat membahayakan jiwa, dan dapat terjadi karena seseorang telah mengkonsumsi makanan yang sudah tercemar. Muntaber lebih sering menyerang anak-anak karena daya tahan tubuh anak yang belum stabil dibandingkan orang dewasa. Muntaber dapat dicegah dengan melaksanakan PHBS salah satu caranya dengan mencuci tangan sebelum dan sesudah makan.

Kegiatan sosialisasi dimulai pukul 09.30 hingga pukul 10.30  WIB. Kegiatan diawali dengan pembukaan, sambutan dari kepala sekolah, kemudian dilanjutkan paparan materi muntaber dan PHBS yang disampaikan oleh Ibu Carissa Riskiananda, S.T yang bertugas sebagai tenaga sanitasi lingkungan di Puskesmas Bantul II.

Secara keseluruhan, kegiatan sosialisasi muntaber dan PHBS di SDUA Bantul berjalan dengan baik dan lancar. Kegiatan ini juga diikuti dengan sangat antusias oleh siswa dan siswi SDUA Bantul. Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan para peserta didik SDUA Bantul dapat menerapkan PHBS sehingga dapat terhindar dari penyakit yang menyerang sistem pencernaan salah satunya yaitu muntaber.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *