Kegiatan AMT dan Doa Bersama Bagi Siswa Kelas 6 SDUA Bantul Dalam Rangka Menghadapi Ujian ASPD 2025

SD Unggulan Aisyiyah Bantul menyelenggarakan kegiatan Achievement Motivation Training (AMT) dan doa Bersama pada Sabtu, 22 Februari 2025. Achievement Motivation Training (AMT) adalah kegiatan program pelatihan dalam rangka pengembangan diri khususnya dalam hal peningkatan motivasi belajar siswa. Biasanya dalam menghadapi ujian banyak sekali siswa yang berkurang rasa kepercayaan dirinya ditengah padatnya aktivitas kegiatan pembelajaran. Adapun kegiatan AMT dilaksanakan di Aula SDUA Bantul pukul 09.00-11.30 WIB. Kegiatan AMT dan doa bersama dihadiri oleh Kepala Sekolah SDUA Bantul, Penasihat SDUA Bantul Bapak Drs. H. Hadjam Murusdi SU, TIM Guru kelas 6, orangtua/ wali murid dan siswa kelas VI.

Acara dimulai dengan kegiatan pembukaan, doa yang dipimpin oleh Drs. H. Hadjam Murusdi SU, sambutan, AMT, dan penutup. Menurut bapak Suwardi, M.Pd dalam sambutannya tujuan diadakan kegiatan AMT dan doa bersama ini adalah untuk memotivasi siswa agar meningkatkan belajarnya agar sukses mendapatkan nilai yang sesuai dengan yang diharapkan dan siswa dapat melanjutkan sekolah ke jenjang berikutnya sesuai dengan keinginan siswa. Narasumber kegiatan AMT adalah Bapak Purwanto atau akrab disapa Kak Ipung. Beliau menjelaskan bahwa dalam menghadapi ujian, siswa-siswi membutuhkan iman, ilmu, dan amal, serta doa dan dukungan orang tua. Kak Ipung juga berpesan kepada para siswa mengenai Empat Kunci Sukses diantaranya:
1. Menjaga Shalat
2. Membaca al Quran
3. Belajar dengan Tekun
4. Memiliki Akhlakul Karimah

Kegiatan AMT berjalan sangat khidmat, orang tua/ wali murid dan siswa saling menangis haru mengikuti kegiatan AMT ini. Di akhir kegiatan siswa dan orangtuanya menuliskan komitmen untuk lebih meningkatkan dan memotivasi siswa agar menjadi lebih baik.

Dengan diadakannya kegiatan  ini semoga dapat menumbuhkan motivasi siswa dalam menghadapi ujian. Sehingga dapat menambah semangat siswa untuk belajar lebih keras sehingga diharapkan siswa akan lebih siap dalam menghadapi ujian dan sukses mendapatkan nilai yang terbaik. Serta diharapkan dapat memperbaiki perilaku siswa menjadi lebih baik.

  

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *